Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas mengenai tas Yogyakarta. Mungkin anda merasa asing dengan hal tersebut, karena biasanya orang mengenal kota Yogyakarta ini sebagai kota budaya dan wisata. Banyaknya kebudayaan dan objek pariwisata yang dimiliki kota Yogyakarta ini membuat kota ini terkenal akan budaya-budaya dan objek wisatanya. Salah satu tempat wisata yang terkenal di kota Yogyakarta adalah Kraton Ngayogyakarta. Kraton ini merupakan sebuah istana dimana tempat ini dijadikan sebagai tempat tinggal dari pemimpin kota ini yaitu Sri Sultan Hamengkubuwono. Namun, selain terkenal akan budaya dan tempat-tempat wisata yang sangat menarik, kota ini juga merupakan sebuah kota dimana terdapat banyak pusat perbelanjaan yang dapat dijadikan lahan untuk berburu oleh-oleh.
Untuk membeli sebuah tas Yogyakarta, anda tak perlu repot-repot mencari produsen tas , karena saat ini sudah terdapat banyak pusat perbelanjaan yang dapat anda kunjungi untuk membeli sebuah tas. Aneka ragam tas dapat anda temui di berbagai pusat perbelanjaan yang ada seperti tas kanvas, tas spunbond, tas selempang, tas punggung, tas kulit dan masih banyak lainnya. Salah satu tempat yang terkenal sebagai pusat perbelanjaan adalah kawasan Malioboro. Selain itu, masih banyak tempat-tempat yang dapat anda kunjungi untuk berburu sebuah tas. Untuk masalah harga, anda tak perlu khawatir, karena seluruh barang yang dijual di berbagai pusat perbelanjaan ini dibanderol dengan harga yang murah. Selain itu, kita juga masih bisa menawar agar harganya menjadi semakin murah.
Tas Yogyakarta Kulit Manding
Berbicara mengenai tas Yogyakarta, mari kita beranjak sejenak ke daerah Yogyakarta bagian selatan. Yogyakarta bagian selatan lebih tepatnya di kabupaten Bantul, terdapat sebuah sentra kerajinan tas kulit yang disebut dengan kerajinan tas Manding. Nama “Manding” sendiri diambil dari nama desa dimana kerajinan itu di produksi. Desa manding ini terletak tidak jauh dari pusat kota Yogyakarta. Jika ditempuh menggunakan kendaraan pribadi hanya membutuhkan waktu kurang lebih 20 menit dari pusat kota Yogyakarta. Di desa Manding kita akan menjumpai puluhan toko yang menyediakan aneka kerajinan yang berasal dari kulit hewan yang diolah menjadi aneka kerajinan.
Berbagai produk telah banyak dihasilkan seperti tas, sepatu, jaket dan dompet. Tas kulit hasil produksi desa Manding ini memiliki kualitas yang cukup baik sehingga beberapa produknya pun bisa sampai menembus pasar Internasional. Untuk masalah harga, tentu tas yang diproduksi menggunakan kulit hewan asli ini dibanderol dengan harga yang lebih mahal dibanding dengan tas lainnya. Namun dengan harganya yang relatif lebih mahal, anda juga akan mendapatkan sebuah tas dengan kualitas dan desain yang tidak mengecewakan. Jadi, tunggu apa lagi? Masukkanlah desa Manding ini sebagai daftar tempat berbelanja yang anda kunjungi ketika berada di kota Yogyakarta.
Berbelanja Tas Di Kawasan Malioboro
Untuk membeli aneka tas Yogyakarta, kita dapat mengunjungi beberapa pusat perbelanjaan yang ada. Seperti yang telah dibahas pada paragraf sebelumnya, desa Manding merupakan salah satu sentra kerajinan tas yang dapat kita kunjungi untuk membeli tas kulit. Selain di desa Manding, kita juga dapat mengunjungi beberapa pusat perbelanjaan lainnya seperti kawasan Malioboro. Kawasan Malioboro ini terletak di pusat kota Yogyakarta. Di kawasan ini, kita dapat menemukan banyak pedagang yang menjual aneka ragam tas. Produk yang dijual di kawasan Malioboro ini merupakan hasil dari beberapa produsen lokal yang ada di Yogyakarta. Untuk masalah kualitas, asal kita pandai dan jeli saat memilih, kita akan mendapatkan tas berkualitas dengan harga yang cukup terjangkau.